Sabtu, 30 Januari 2016

Kulit Yang Setebal Badak

Kulit Yang Setebal Badak

31Januari 2016

Bacaan Hari ini:
Filipi 1:17
Tetapi yang lain karena kepentingan sendiri dan dengan maksud yang tidak ikhlas, sangkanya dengan demikian mereka memperberat bebanku dalam penjara.
---------------------------------------------

Saya sering menerima kritikan dari orang tak percaya.

Saya senang menerimanya.

Tapi satu hal yang meresahkan saya adalah saat-saat ketika sesama orang percaya mengkritik saya.

Di zaman ini, orang lebih bebas mengkritik satu sama lain.

Jika saya mengatakan sesuatu yang secara teologis tidak benar atau melakukan sesuatu yang salah lalu seseorang mengkritik saya, tentu saja saya akan memperbaiki diri.

Saya pikir kita dapat belajar banyak dengan mendengarkan kritikan orang lain tentang kita.

Kritikan dari sesama orang Kristen bukan hanya terjadi di zaman kita.

Ini juga terjadi di gereja mula-mula.

Paulus menulis kepada jemaat di Filipi,

"Ada orang yang memberitakan Kristus karena dengki dan perselisihan, tetapi ada pula yang memberitakan-Nya dengan maksud baik.
Mereka ini memberitakan Kristus karena kasih, sebab mereka tahu, bahwa aku ada di sini untuk membela Injil,
(Filipi 1:15- 16).

Paulus mendapat kritikan dari beberapa jemaat di Filipi yang menduga jika ia dipenjara karena melakukan hal yang berlawanan dengan kehendak Allah.

Tetapi Paulus tahu jika ia memang harus berada di penjara.

Ini yang saya pelajari.

Ketika Anda melakukan pekerjaan Tuhan, Anda pasti akan diserang.

Serangan-serangan ini akan datang dari luar, tapi kadang juga akan datang dari dalam.

Orang percaya dan orang yang tak percaya, kedua-duanya dapat dimanfaatkan oleh Iblis.

Jadi apa yang harus saya lakukan?

Ada satu nasihat dari seorang pengkhotbah besar Inggris yang pernah saya dengar bertahun-tahun lalu.

Ia mengatakan, "Setiap pemimpin harus punya pemikiran secerdas cendikiawan, hati seorang anak kecil, dan kulit yang setebal badak.

Jadi, yang harus saya lakukan adalah tetap maju dengan apa yang saya percaya sebagai panggilan Tuhan atas saya.

Dan alih-alih mengecilkan hati saya atau memperlambat langkah saya, kritikan dan serangan dari orang lain justru malah mengingatkan saya untuk tetap berada di jalur yang benar.
______________________________

Kritikan bisa menjadi satu konfirmasi yang menunjukkan bahwa kita sedang melakukan pekerjaan Allah.

(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Greg Laurie)




Dikirim dari perangkat Samsung saya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar