Rabu, 30 Maret 2016

Berdoalah: Tuhan, Tolong Aku Untuk Bersabar dan Tak Menyerah

Berdoalah: Tuhan, Tolong Aku Untuk Bersabar dan Tak Menyerah

31 Maret 2016

Bacaan Hari Ini:
Galatia 6:9 "
Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik,
>> karena apabila sudah datang waktunya,
>> kita akan menuai,
>> jika kita tidak menjadi lemah."
---------------------------------------------
Ketika Anda mengalami penundaan-penundaan dalam hidup,
>> jangan merasa putus asa.
>> Jangan hilang harapan.
>> Jangan menyerah!

Bangsa Israel tidak seperti itu dan itu membuat mereka tak bisa memasuki Tanah Perjanjian.

(Bilangan 14:2-4)
"Bersungut-sungutlah semua orang Israel kepada Musa dan Harun;
>> dan segenap umat itu berkata kepada mereka:
* "Ah, sekiranya kami mati di tanah Mesir, atau di padang gurun ini!
* Mengapakah TUHAN membawa kami ke negeri ini, supaya kami tewas oleh pedang, dan isteri serta anak-anak kami menjadi tawanan?
* Bukankah lebih baik kami pulang ke Mesir?"
* Dan mereka berkata seorang kepada yang lain: "Baiklah kita mengangkat seorang pemimpin, lalu pulang ke Mesir."

>> Mereka menyerah mengejar impian mereka.

>> Mereka telah dibebaskan setelah 400 tahun perbudakan tapi kemudian malah ingin kembali ke Mesir karena harus menunggu.

Sama seperti bangsa Israel,
>> beberapa orang lebih senang tinggal dalam perbudakan ketimbang menghadapi rasa takut akan kebebasan.
>> Mereka tak mau dipaksa untuk mengatasi masalah sampai mereka menyelesaikannya.
>> Mereka ingin menyerah.
>> Mereka malah memilih kehidupan yang biasa-biasa saja.

Jangan memilih kehidupan yang tanpa berkat terbaik dari Tuhan untuk Anda.
>> Jika itu, berarti Anda,
* harus melewati terowongan konflik,
* lewati terowongan itu.
* Di tengah-tengah terowongan itu akan gelap dan Anda akan ingin berlari kembali ke ujung cahaya.
* Tetapi Anda harus tetap berjalan hingga Anda keluar di sisi lain cahaya tersebut.

>> Ketimbang berkecil hati,
>> tetaplah gigih dan berdoa.

(Galantia 6:9)
"Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, >> karena apabila sudah datang waktunya,
>> kita akan menuai,
>> jika kita tidak menjadi lemah."

Inilah hukum tabur tuai:

Akan selalu ada masa penundaan antara >> menabur
>> dan menuai.
* Anda menanam di satu musim,
* dan Anda akan menuai di musim yang lain.

Tuhan ingin melihat apakah Anda akan terus
>> menggemburkan,
>> menanam,
>> dan menabur.

Bila Dia melihat konsistensi dalam hidup Anda,
>> maka masa panen akan datang.

Masa panen tidak akan datang segera,
>> karena itu tak akan membuktikan apa-apa jika Ia melakukannya seketika itu juga - tak akan ada pertumbuhan karakter atau merentangakan iman Anda.

Yesus berkata dalam Lukas 18:1
"Yesus mengatakan suatu perumpamaan kepada mereka untuk menegaskan, bahwa mereka harus
>> selalu berdoa dengan tidak jemu-jemu."

Inilah dua pilihan yang Anda punya dalam kehidupan:
>> Berdoa terus-menerus,
>> atau hilang harapan.

Anda pasti akan melakukan salah satunya.

Bila Anda berdoa tanpa henti,
>> Anda tak akan patah semangat.

Jika Anda tidak melakukannya,
>> Anda akan hilang harapan.

Anda akan berkecil hati oleh masalah yang tengah Anda hadapi-
>> apakah itu di tempat kerja
>> atau di sekolah
>> atau di keluarga Anda.

Anda harus terus berdoa!

Apa yang Anda doakan selama fase penundaan hidup Anda?

Berdoalah,
>> "Tolong aku untuk bertahan dan tak menyerah."
* Allah akan mendengar Anda,
* dan Ia akan menolong Anda.
* Anda tak sendiri,
* jadi jangan berkecil hati meskipun Anda ditunda.

Renungkan hal ini:

Pelajaran apa yang sudah Anda petik dalam masa penundaan Anda?

Bagaimana Anda bisa mengaplikasikannya pelajaran itu dalam pengejaran mimpi Anda?

Apa artinya berdoa tak jemu-jemu atau "selalu berdoa?"

Bagaimana itu mungkin?

Bagaimana Tuhan telah menunjukkan pada Anda di masa lalu bahwa Ia setia?

Ingatkan diri Anda akan pengalaman itu ketika Anda mulai meragukan kesetiaan-Nya dalam masa penantian Anda.
_______________________________
Selama masa penundaan
>> teruslah berdoa!

(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)


Dikirim dari perangkat Samsung saya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar