Sabtu, 12 Maret 2016

Ambil Langkah Iman Di Tempat Kerka

Ambil Langkah Iman Di Tempat Kerja

13 Maret 2016

Bacaan Hari Ini:
Pengkhotbah 11:4
Siapa senantiasa memperhatikan angin tidak akan menabur; dan siapa senantiasa melihat awan tidak akan menuai.
---------------------------------------------
Pada tahun 2012, sebuah rekor dunia ditorehkan ketika Felix Baumgartner melakukan lompatan tertinggi yang pernah dicetak dengan terjun bebas dari ketinggian 39 km dari ruang angkasa menuju Bumi dengan kecepatan yang melebihi kecepatan suara.
Itu baru namanya lompatan yang dahsyat!

Dalam beberapa hal,
Allah akan meminta Anda untuk mengambil sebuah langkah iman yang besar dengan melakukan hal-hal yang telah Ia rancang untuk Anda lakukan.

Anda mungkin tidak akan pernah diminta untuk mengambil langkah iman yang sebesar Baumgartner, tapi ini mungkin rasanya sama seperti ketika Anda memutuskan untuk mengganti pekerjaan Anda.

Alkitab mengatakan dalam
(Pengkhotbah 11:4)

Siapa senantiasa memperhatikan angin tidak akan menabur;

dan siapa senantiasa melihat awan tidak akan menuai.

Teman saya Mark Burnett adalah seorang produser televisi paling sukses di Hollywood saat ini.
Dia punya acara top di beberapa jaringan televisi, menciptakan program hits seperti "Survivor", "Celebrity Apprentice," dan "TheVoice."
Dia juga seorang Kristen yang taat.

Saat saya bertanya pada Mark bagaimana ia melangkah keluar dalam iman dengan ide atau sesuatu yang baru,

ia berkata seperti ini:

"Jika Anda tidak tahu persis apa yang harus dilakukan itu tidak jadi masalah.

Saya punya sebuah filosofi yang saya sebut

'melompat,'

yang mengatakan bahwa
* mereka yang ingin tahu lebih dulu dengan 100% kepastian sebelum melangkah ke depan,
* pada akhirnya tidak berbuat apa-apa;

Anda memutuskan
* untuk tidak akan menikah,
* untuk tidak akan mengganti pekerjaan
* atau membuka bisnis baru.

Saya pikir tak masalah jika Anda hanya yakin 30, 40, atau 50 persen,

lalu selebihnya mencari tahu sendiri sambil Anda melakukannya.

Filosofi 'melompat' intinya seperti ini;
* jika Anda tidak yakin apakah bisa berenang atau tidak,
* berenang saja sekalian.

Jika Anda hanya menunggu untuk memecahkan semua masalah sebelum Anda mulai melangkah,

maka Anda tidak akan pernah mulai.

Ini bagaikan pola asuh - tidak ada yang tahu bagaimana caranya menjadi orangtua!
* Anda memiliki bayi,
* lalu selebihnya Anda mencari tahu sendiri sambil menjalaninya.

Anda harus mengambil langkah iman di beberapa fase kehidupan Anda untuk bergerak menuju apa yang telah Allah rancangkan buat Anda.

Tidak ada jaminan di bumi ini yang menjamin Anda akan berhasil dalam semua sisi.

Tapi ketika Anda melangkah keluar dalam iman,
dengan percaya pada Allah dan berlomba-lomba melaksanakan pekerjaan-Nya melalui bentuk Anda,

ini yang Ia janjikan buat Anda dalam (Amsal 16:3)

Serahkanlah perbuatanmu kepada TUHAN, maka terlaksanalah segala rencanamu.

Renungkan hal ini:

Apa langkah iman dalam pekerjaan Anda yang selalu Anda bicarakan atau impikan?

Keadaan-keadaan apa yang menahan Anda untuk mengambil langkah iman tersebut?

Apakah Anda pikir hambatan-hambatan tersebut akan berubah?

Dalam bidang apa Anda perlu percaya pada Allah lebih lagi?
______________________________
Anda harus mengambil langkah iman di beberapa fase kehidupan Anda untuk bergerak menuju apa yang telah Allah rancangkan buat Anda.

(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)




Dikirim dari perangkat Samsung saya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar