Selasa, 20 September 2016

Allah Memilih Anda Menjadi Keluarga-Nya

Allah Memilih Anda Menjadi Keluarga-Nya

21 September 2016

Bacaan Hari ini:
1 Petrus 1:3
~ "Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, yang karena rahmat-Nya yang besar telah melahirkan kita kembali oleh kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang mati,
~ kepada suatu hidup yang penuh pengharapan,"
------------------------------------------------
Allah berfirman bahwa keselamatan Anda datangnya tidak secara kebetulan.
~ Dia telah memilih Anda jauh sebelum Anda memilih Dia.
~ Dia berinisiatif.

Alkitab mengatakan dalam 1 Petrus 1:2, "Yaitu orang-orang yang dipilih, sesuai dengan rencana Allah, Bapa kita,"

Mengapa Allah memilih Anda atau saya untuk menjadi bagian dari keluarga-Nya?
~ Karena Ia adalah Tuhan yang penuh kasih.
~ Ia adalah Tuhan yang penuh rahmat.

Semakin Anda memahami kasih karunia-Nya, semakin Anda terkagum-kagum.

Allah telah memilih Anda.

Apakah Anda layak mendapatkannya?
~ Tentu tidak.

Apakah Anda layak pergi ke Surga?
~ Tentu saja tidak!

Apakah Anda cukup baik untuk menjadi keluarga Allah?
~ Tidak.

Itu karena Ia memilih Anda. Dan itu satu kabar baik!

Apa dasar Dia memilih Anda?

"Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus,
~ yang karena rahmat-Nya yang besar telah melahirkan kita kembali oleh kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang mati, kepada suatu hidup yang penuh pengharapan," (1 Petrus 1: 3).

Allah memilih Anda karena rahmat-Nya,
~ bukan karena prestasi Anda.
~ Anda tidak akan pernah bisa mendapatkannya dengan kerja keras.
~ Anda tak akan pernah pantas mendapatkannya.
~ Usaha dan kerja keras Anda tak akan pernah cukup untuk memperolehnya.
~ Anda tidak bisa sempurna.

Itu semua hanya karena kasih karunia dan rahmat Allah sehingga Dia, Sang Pencipta alam semesta ini berkata,
~ "Aku ingin engkau menjadi keluargaku."

Jika kebenaran ini masih tidak bisa mendorong Anda,
~ Sebaiknya periksa denyut nadi Anda.

Renungkan hal ini:

Dengan kata-kata Anda sendiri, deskripsikan arti dari rahmat Allah?

Mengapa sulit untuk menerima rahmat dari orang lain?

Mengapa sulit untuk menerima anugerah dari Tuhan?
__________________________________
Allah memilih Anda karena rahmat-Nya,
~ bukan karena prestasi dan kerja keras Anda.

(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)




Dikirim dari perangkat Samsung saya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar