08 Februari 2016
Bacaan Hari ini:
Matius 5:5
Berbahagialah orang yang lemah lembut, karena mereka akan memiliki bumi.
---------------------------------------------
Kita mungkin berpikir jika kerendahan hati adalah suatu kelemahan, tetapi sebenarnya itu amat berlawanan.
Kerendahan hati berhubungan dengan kelemahlembutan.
Yesus berkata,
"Berbahagialah orang yang lemah lembut, karena mereka akan memiliki bumi"
Apa yang dimaksud dengan lemah lembut?
Definisi harfiah dari lemah lembut adalah kekuatan yang ada di bawah kendali.
Misalnya,
ketika Anda melihat seseorang menunggang kuda liar yang megah dan kuat tengah berjalan berderap, artinya kuda itu telah menyerahkan kehendaknya pada si penunggang tersebut.
Sebenarnya kuda ini punya tenaga yang lebih dari cukup untuk menolak arahan dan perintah si penunggang.
Namun karena kuda tersebut telah merendahkan dirinya, menjadi lemah lembut, itu artinya ia tengah menyerahkan kuasanya pada orang yang tengah menungganginya.
Dengan cara sama,
ketika Alkitab berbicara tentang kerendahan hati dan kelemahlembutan, itu berarti menyerahkan kehendak kita pada kehendak Allah.
Filipi 2: 3 mengatakan
Dengan tidak mencari kepentingan sendiri atau puji-pujian yang sia-sia. Sebaliknya hendaklah dengan rendah hati yang seorang menganggap yang lain lebih utama dari pada dirinya sendiri;
Jika Anda ingin mengalami sukacita nyata, maka praktekkan JOY:
* (Jesus) Yesus.
* (Others) Orang lain.
* (Yourselves) Diri sendiri.
* Tempatkan Yesus di tempat pertama.
* Tempatkan diri Anda di tempat ketiga,
dan sukacita itu akan Anda alami.
Begitu sederhana,
tapi saya kagum pada fakta bahwa sangat sedikit orang yang melakukannya.
* Banyak orang percaya menemukan diri mereka dalam keputusasaan.
* Mereka menjadi down.
* Mereka menjadi depresi.
* Mereka tak memiliki jenis sukacita ini.
* Jika Anda ingin menjadi benar-benar sukses,
* jika Anda ingin meraih kebahagiaan sejati,
* jika Anda ingin mengalami sukacita yang mendalam dan kekal, bukan sekedar kebahagiaan sekilas yang ditawarkan dunia ini,
maka itu dapat Anda raih dengan mengikuti Yesus dan mengasihi orang lain.
Pikirkan seseorang yang tengah membutuhkan, dan mulailah melakukan sesuatu untuk orang tersebut.
Lalu lihat bagaimana sukacita akan muncul dalam hidup Anda sebagai upah tambahan Anda.
_____________________________
jika Anda ingin mengalami sukacita yang mendalam dan kekal, ikut Yesus dan kasihi orang lain.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Greg Laurie)
Dikirim dari perangkat Samsung saya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar