Senin, 17 Juni 2024

Akibat dari Kemarahan yang Tak Terkendali

18 Juni 2024

Bacaan Hari ini:
Amsal 29:22 "Si pemarah menimbulkan pertengkaran, dan orang yang lekas gusar, banyak pelanggarannya."
----------------
Kemarahan punya harga yang harus dibayar. Bila Anda paham dengan fakta ini, Anda mungkin lebih bisa mengendalikan kemarahan dalam hidup Anda. Alkitab memberitahu kita, "Si pemarah menimbulkan pertengkaran, dan orang yang lekas gusar, banyak pelanggarannya" (Amsal 29:22). Kebanyakan dari kita pasti pernah melihat seseorang melakukan hal yang amat bodoh karena orang itu sedang marah.

Alkitab sangat spesifik menjelaskan tentang akibat dari kemarahan. Alkitab mengatakan:

Kemarahan menyebabkan pertengkaran (Amsal 15:18).

Kemarahan menyebabkan kesalahan (Amsal 14:29).

Kemarahan menyebabkan hal-hal bodoh (Amsal 14:17).

Anda mungkin pernah melihat semua akibat-akibat itu dari kemarahan Anda sendiri atau orang lain. Alkitab juga mengatakan dengan jelas tentang dampak dari kemarahan yang diekspresikan dengan tak pantas. Amsal 11:29 mengatakan, "Siapa yang mengacaukan rumah tangganya akan menangkap angin; orang bodoh akan menjadi budak orang bijak."

Pikirkan dampak dari amarah bagi keluarga Anda. Sebagai orang tua, kita sering diuji untuk memakai kemarahan untuk memotivasi anak-anak kita. Itu mungkin bekerja untuk jangka pendek. Ketika Anda marah, Anda memberi ketakutan yang besar kepada mereka. Anak-anak Anda mungkin bisa taat untuk jangka waktu pendek, namun Anda akan kalah dari mereka untuk jangka waktu lama.

Hasil akhir dari amarah yang tak terkendali ini ialah keterasingan. Anda sebenarnya tengah mengasingkan diri Anda dari orang yang paling Anda kasihi. Dan ujung-ujungnya, Anda akan semakin marah dan akhirnya menjadi apatis. Hasilnya, tak ada seorang pun yang ingin berada di dekat Anda.

Sesungguhnya Anda kalah ketika Anda hilang kesabaran. Anda mungkin bisa kehilangan reputasi Anda, pekerjaan Anda, anak Anda, atau cinta dari suami atau istri Anda ketika Anda hilang kendali.

Dan itu tak sebanding dengan akibatnya.

Renungkan hal ini:

- Apa yang Anda perhatikan dari orang-orang yang malah menjadi terasingkan dari orang lain karena kemarahan mereka?

- Jika Anda kadang menunjukkan amarah yang tak terkendali, apa dampak buruknya untuk hidup Anda?

- Apa cara praktis yang bisa Anda pakai untuk mengontrol kemarahan Anda sehingga itu tidak menyebabkan rasa sakit untuk Anda dan orang-orang di sekitar Anda?

Bacaan Alkitab Setahun :
Nehemia 7-9; Kisah Para Rasul 3
_____________
Kemarahan punya harga yang harus dibayar.

(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
=========
The Cost of Misplaced Anger
By Rick Warren

"A hot-tempered man . . . gets into all kinds of trouble." Proverbs 29:22 (TLB)

Anger has a price tag. When you realize that truth, you're more likely to control the anger in your life. The Bible tells us, "A hot-tempered man . . . gets into all kinds of trouble" (Proverbs 29:22 TLB). Most of us have seen someone do something really stupid because they were angry. And too many of us have seen the costly and damaging effects on people and families because of uncontrolled anger. 

The Bible is very specific on the cost of anger. The Bible says:

It causes arguments (Proverbs 15:18).
It causes mistakes (Proverbs 14:29).
It causes you to make foolish decisions (Proverbs 14:17).
You've probably seen all of these results from your own anger and the anger of others. The Bible is also clear on the ultimate conclusion of our inappropriately expressed anger. Proverbs 11:29 says, "The fool who provokes his family to anger and resentment will finally have nothing worthwhile left" (TLB).

Think of the impact anger has on your family. As parents, we're often tempted to use anger to motivate our children. It works in the short-term. When you get angry, you put the fear of God (or the fear of you) into your children. Your kids may give you short-term obedience, but you'll lose in the long-term.

The end result of misplaced anger is alienation. You alienate the very people you love the most. Eventually, you'll get more anger back and finally just apathy. No one wants to be around you.

The truth is, you always lose when you lose your temper. You may lose your reputation, your job, your children, or the love of your husband or wife when you don't control your anger.

And it's never worth that price tag.

It's not your mouth that gets you into trouble with your anger—it's your heart! Therapy is good and important, but even the best therapy in the world can't give you a new heart. Only God can do that. When you give your life to him, he gives you his love to replace your hurt, his peace to replace your frustration, and his power to replace your insecurity.

You know he will answer when you pray, "LORD, help me control my tongue; help me be careful about what I say" (Psalm 141:3 NCV).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar