Jumat, 18 November 2016

Gunakan Prinsip Sederhana Ini Untuk Mengelola Uang Anda Dengan Baik

Gunakan Prinsip Sederhana Ini Untuk Mengelola Uang Anda Dengan Baik    19 November 2016    Bacaan Hari ini:  Amsal 21:20   ~ "Harta yang indah dan minyak ada di kediaman orang bijak,   ~ tetapi orang yang bebal memboroskannya."  ------------------------------------------------  Sebagai seorang pendeta selama hampir 40 tahun, saya bisa katakan pada Anda bahwa penyebab perceraian nomor satu   ~ bukanlah perzinahan.   ~ Bukan KDRT.     Tapi hutang!     Pernah di satu waktu, 54 persen alasan perceraian di AS   ~ berkaitan dengan tekanan ekonomi.    Itu bukan hal mengejutkan.     Alkitab mengatakan dengan jelas bahwa   ~ bodoh apabila kita tidak mengelola uang kita dengan baik.     Dan kebodohan tak pernah berakhir dengan baik.     Amsal 21:20 mengatakan,   ~ "Harta yang indah dan minyak ada di kediaman orang bijak,   ~ tetapi orang yang bebal memboroskannya."    Sering kali budaya kita meyakinkan kita untuk   ~ membeli sekarang dan   ~ bayar kemudian.     Rata-rata penduduk Amerika membuat limit sejumlah $1,300 di kartu kredit mereka   ~ meskipun hanya menghasilkan $1,000 saja.     Tentunya, ini hanya akan menggiring mereka pada hutang, dan   ~ Allah menyebutnya bodoh!    Saudara, tak ada yang terjebak ke dalam hutang, atau keluar dari hutang begitu saja.     Memutuskan untuk membangun masa depan keuangan Anda di atas komitmen untuk menjadi bertanggungjawab   ~ dimulai dengan niat.     Begitu Anda membuat komitmen penting itu,   ~ Anda butuh sebuah rencana untuk dapat mencapainya.    Orangtua saya mengajarkan saya prinsip 10-10-80 ketika saya masih kecil. Cara yang bagus untuk berkomitmen dengan keputusan-keputusan keuangan Anda.    1. Persembahkan 10 persen penghasilan Anda kepada Tuhan. Tuhan memberkati apa pun yang Anda persembahkan pertama kali kepada-Nya.   2. Tabung 10 persen untuk diri Anda sendiri. Berkomitmenlah untuk menyimpan uang Anda setiap kali Anda menerima gaji.   3. Hiduplah dengan 80 persen sisanya.     Hanya orang bodoh yang menghabiskan semua penghasilan mereka.    Suka atau tidak,   ~ Tuhan menggunakan uang untuk menguji Anda.   ~ Dia tengah menguji tanggung jawab Anda.     Ketika Ia memperhatikan keputusan-keputusan keuangan Anda di Surga, Tuhan berkata,   ~ "Apakah engkau sudah bertanggungjawab atas apa yang Aku berikan di muka Bumi ini?"    Bagaimana Anda akan menjawab pertanyaan itu?     ~ Berikan kembali 10 persen dari apa yang Anda hasilkan untuk Allah.   ~ Tabunglah 10 persen.   ~ Hiduplah dengan menggunakan sisanya.    Renungkan hal ini:    Apa godaan terbesar Anda dalam hal mengelola keuangan Anda dengan tanggung jawab?    Mana yang lebih sulit bagi Anda; memberi 10 persen dari penghasilan Anda untuk Tuhan, atau menabungkannya?    Siapa yang Anda kenal yang perlu mendengar pesan tentang pandangan Allah ini mengenai tanggung jawab keuangan?    Apa yang dapat Anda lakukan untuk membantu orang tersebut agar memahami pesan tersebut?   ________________________________  Suka atau tidak,   ~ Tuhan menggunakan uang untuk menguji Anda.   ~ Dia tengah menguji tanggung jawab Anda.    (Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar