Senin, 19 Juni 2017

Bagaimana Anda Menguatkan Iman Teman-Teman Anda?

Bagaimana Anda Menguatkan Iman Teman-Teman Anda?

20 Juni 2017

Bacaan Hari ini:
Mazmur 27:13 "Sesungguhnya, 
~ aku percaya akan melihat kebaikan TUHAN di negeri orang-orang yang hidup!"
-------------------------
Sebuah perceraian atau masa-masa sulit dalam hidup Anda akan mengguncang iman Anda. Tetapi 
~ hanya iman dan kepercayaan Anda kepada Kristuslah yang akan membantu Anda melewatinya. 

Daud, setelah mengalami dukacita besar, termasuk kematian salah seorang anaknya, ia menulis dalam 
Mazmur 27:13, "Sesungguhnya, 
~ aku percaya akan melihat kebaikan TUHAN di negeri orang-orang yang hidup!" 

Daud mungkin sudah menyerah jika 
~ dia tidak percaya akan kebaikan Tuhan.

Meskipun di tengah situasi tersebut, di mana hidup ini terasa begitu kejam dan gelap, percayalah bahwa 
~ *Allah adalah Tuhan yang baik.*

Meskipun ketika semuanya berjalan salah dalam hidup Anda, 
~ tetap percaya pada kebaikan Tuhan adalah satu-satunya yang dapat memampukan Anda melewatinya. 
~ *Percayalah bahwa rencana Tuhan atas hidup Anda lebih besar daripada masalah yang tengah Anda alami.*

Sehingga kemudian, 
~ Anda juga bisa berbagi tentang kebaikan Tuhan itu kepada teman-teman Anda di saat mereka mengalami masa-masa sulit. 
~ Teman ada untuk saling menguatkan iman satu sama lain.

Bagaimana Anda bisa mendapatkan iman yang seperti itu?

Alkitab mengatakan bahwa 
~ hanya ada satu tempat untuk menguatkan iman Anda. 
~ *Iman berasal dari mengetahui Firman Tuhan.*

Jika Anda memelajari Firman dengan baik, 
~ Anda akan memiliki iman yang besar. 

Jika Anda hanya tahu sedikit tentang Alkitab, 
~ Anda akan memiliki iman yang kecil. 

Jika Anda sama sekali tidak tahu tentang Alkitab, 
~ Anda tidak akan memiliki iman secuil pun.

Tahukah Anda bahwa di dalam Alkitab ada lebih dari 
~ 7000 janji yang Tuhan buat untuk Anda? 

Tetapi, Anda tidak bisa mengklaimnya jika 
~ Anda tidak mengetahuinya. 

Jika Anda ingin meningkatkan iman Anda agar Anda dapat mengatasi badai topan kehidupan yang kejam, 
~ Anda harus tahu tentang Firman Tuhan yang ada di dalam Alkitab.


Renungkan hal ini: 
~ Apa yang dapat Anda lakukan untuk mengenal Firman Tuhan dengan lebih baik?

Temukan di dalam Alkitab, 
~ sebuah janji Tuhan yang bisa Anda klaim untuk diri Anda sendiri untuk melewati badai kehidupan Anda. 

Temukan juga 
~ sebuah janji Tuhan yang bisa Anda klaim untuk seorang teman Anda. 

~ *Bagaimana Tuhan telah menunjukkan kebaikan-Nya kepada Anda selama ini?*
_________________
Percaya penuh pada Tuhan 
~ memampukan Anda melewati masa sulit dalam hidup Anda, bahkan 
~ untuk bersaksi menguatkan orang lain.

(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar