Senin, 28 Desember 2015

Natal di Surga

26 Desember 2015

Bacaan Hari ini:
Lukas 2:10 Lalu kata malaikat itu kepada mereka: "Jangan takut, sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa.
---------------------------------------------

Selamat Natal bagi Anda semua!

Natal adalah hari sukacita. Tapi bagi saya dan keluarga, hari ini juga diwarnai dengan kesedihan karena ini adalah hari dimana kami paling merindukan kehadiran anak kami, Christopher, yang meninggal dalam kecelakaan.

Saya beritahu Anda, Topher cinta Natal! Natal selalu jadi hari besar baginya semenjak ia masih kecil, dan ketika ia menjadi seorang ayah, dia ingin menjadikan hari itu juga begitu berarti bagi putri-putrinya. Dia selalu begitu teliti memilih hadiah, bahkan kadang membuatnya sendiri- buat saya ini sesuatu yang amatlah spesial. Dia juga punya "keterampilan membungkus yang fantastis, yang mana kebalikannya dari saya.

Pada malam pertama Natal, saat gembala mengawasi ternak mereka, malaikat membawa kabar baik ini: "Jangan takut, sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa: (Lukas 2: 10).

Begitulah surga merayakan Natal pertama. Pada malam suci ini, sesungguhnya surga singgah sesaat ke bumi. Langit dan bumi selalu berdampingan, namun kadang mereka tampak jauh terpisah dan di lain waktu, tampak hanya dipisahkan oleh kain tipis saja. Ketika tragedi melanda, ketika sakit penyakit tersebar luas, terkadang surga tampak amat jauh. Namun ketika kita bergabung dengan malaikat surga dalam puji-pujian, dan melihat Allah dalam kebesaran-Nya, Surga bisa menjadi sangat, sangat dekat. Bagi kita sebagai orang percaya, saat ini kita hanya sejauh satu denyut jantung dengan surga. Seperti yang Daud katakan, "Hanya satu langkah jaraknya antara aku dan maut (1 Samuel 20:3).

Natal di surga jauh lebih baik daripada Natal di bumi. Itu kebahagiaan murni. Bukan kelap-kelip lampu, tetapi cahaya surga. Bukan malaikat logam di atas pohon, tapi malaikat Tuhan yang nyata. Anda lihat, di surga ada damai sejahtera. Di bumi ada perang. Di surga ada harmoni yang sempurna. Di bumi sering ada perselisihan antara keluarga dan teman-teman. Di surga, ada pesta dan kesempurnaan.

Sementara di bumi ada makanan yang menggemukkan dan memperluas lingkar pinggang.

Jadi, kita tidak perlu meratapi orang terkasih kita yang saat ini tengah merayakan Natal di surga.

Oleh sebab itu hari ini, biarkan orang-orang yang Anda kasihi tahu jika Anda mengasihi mereka. Katakan secara lisan. Sebab Anda tak akan pernah tahu apakah Anda atau saya atau orang yang kita sayangi yang berada di surga di Natal berikutnya.
_____________________________

Jadi selamat hari Natal. Tuhan Yesus memberkati. (Diterjemahkan dari Daily Devotional by Greg Laurie).




Dikirim dari perangkat Samsung saya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar