21 September 2024
Bacaan Hari ini:
Mazmur 103:10, 12 "Tidak dilakukan-Nya kepada kita setimpal dengan dosa kita, dan tidak dibalas-Nya kepada kita setimpal dengan kesalahan kita. Sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan-Nya dari pada kita pelanggaran kita."
--------------
Tuhan selalu memberikan apa yang Anda butuhkan, bukan apa yang patut Anda dapatkan.
"Tidak dilakukan-Nya kepada kita setimpal dengan dosa kita, dan tidak dibalas-Nya kepada kita setimpal dengan kesalahan kita. Sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan-Nya dari pada kita pelanggaran kita" (Mazmur 103:10, 12).
Timur dan barat tidak ada ujungnya. Semurah hati itulah Allah mengambil dosa-dosa Anda dan menghapuskannya.
Ketika Raja Daud melakukan perzinahan, lalu menutupinya dengan membunuh suami Batsyeba, apakah Daud sebenarnya pantas mendapatkan pengampunan Allah? Tidak. Apakah Daud sebenarnya pantas mendapatkan belas kasih Allah? Tidak. Tetapi Daud tahu bahwa Allah adalah Bapa yang baik sehingga Dia meminta kemurahan hati-Nya: "Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu, hapuskanlah pelanggaranku menurut rahmat-Mu yang besar! Bersihkanlah aku seluruhnya dari kesalahanku, dan tahirkanlah aku dari dosaku!" (Mazmur 51:1-2).
Ketika Anda melakukan dosa, Anda juga bisa berdoa dengan doa yang sama. Ucapkanlah doa ini dengan iman karena pengampunan tergantung dari kemurahan hati Tuhan, bukan karena siapa Anda atau apa yang telah Anda lakukan.
Tuhan mengampuni Anda, bukan karena Anda baik, tetapi karena Dia baik. Anda tidak harus berusaha untuk menjadi cukup baik. Anda tidak akan pernah bisa! Itulah yang sangat menakjubkan tentang kasih Tuhan.
Ketika Anda meminta pengampunan dari Tuhan, Dia mengampuni Anda segera dan sepenuhnya. Itulah Kabar Baik. Apa pun yang telah Anda lakukan, Tuhan tidak akan pernah menolak Anda. Dia menyambut Anda dengan tangan terbuka dan penuh kasih.
Kasih-Nya sungguh luar biasa sebab ini merupakan kebalikan dari apa yang dilakukan manusia. Ketika Anda berdosa terhadap seseorang, apakah mereka mau menerima Anda kembali? Biasanya tidak. Mereka justru ingin menjauh dan mendorong Anda sejauh mungkin. Mereka tidak mau menerima Anda kembali—karena Anda telah menyakiti hati mereka.
Namun, Allah adalah kasih dan penuh kebaikan. Dia mengasihi Anda sebab mengasihi adalah sifat-Nya. Kebaikan dan kasih-Nya ialah alasan mengapa Dia memberikan apa yang Anda butuhkan, bukan apa yang sepatutnya Anda dapatkan.
Renungkan hal ini:
- Mengapa Tuhan ingin Anda datang kepada-Nya dan meminta pengampunan, meskipun Anda tahu bahwa Dia akan mengampuni Anda?
- Apa artinya Tuhan tetap menerima Anda, walaupun Anda telah berdosa? Apa pengalaman Anda akan hal ini?
- Karena Yesus telah memberikan belas kasih-Nya yang begitu besar kepada Anda, bagaimana seharusnya Anda mengampuni orang lain?
Bacaan Alkitab Setahun :
Pengkotbah 3-4; Galatia 1
_________
Sebenarnya Anda tidak layak menerima belas kasih dan pengampunan-Nya—tidak ada seorang pun dari kita yang layak sebab kita semua telah berdosa. Puji Tuhan, Dia tetap memberikannya kepada kita!
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
=========
God Forgives Because He's Good
By Rick Warren
"He does not punish us as we deserve or repay us according to our sins and wrongs. As far as the east is from the west, so far does he remove our sins from us." Psalm 103:10, 12 (GNT)
-------------------
God always gives you what you need, not what you deserve.
"He does not punish us as we deserve or repay us according to our sins and wrongs. As far as the east is from the west, so far does he remove our sins from us" (Psalm 103:10, 12 GNT).
There is no end to the east and west. God takes your sins and completely wipes them out.
When King David in the Bible committed adultery and then covered it up by having Bathsheba's husband murdered, did David deserve to be forgiven? No. Did David deserve mercy? No. But David knew that God is a good God, and so he asked for mercy: "Be merciful to me, O God, because of your constant love. Because of your great mercy wipe away my sins! Wash away all my evil and make me clean from my sin!" (Psalm 51:1-2 GNT).
When you sin, you can pray that same prayer. And you can pray it confidently because it's based on who God is, not who you are or what you've done.
God forgives you, not because you're good but because he is good. You don't have to try to be good enough. You'll never be good enough! That's what's so amazing about God's grace.
When you ask for God's forgiveness, he forgives you immediately and completely. This is a big deal. Whatever you've done, God doesn't reject you when you sin. He receives you with open, loving arms.
This is amazing to us because it's the exact opposite of what people do. When you sin against someone, do they want to receive you back? Absolutely not. They want to be distant and push you away. They don't want to receive you—because you've hurt them.
But God is love and full of goodness. He loves you because love is his nature. His goodness and love are the reasons you get what you need, not what you deserve.
You don't deserve grace and forgiveness—none of us do. Thank God he gives it to us anyway!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar