Kamis, 16 Juli 2020

Mengapa Anda Memerlukan Bantuan dalam Mengatasi Godaan

17 Juli 2020

Bacaan Hari ini:
Pengkhotbah 4: 9-10 "Berdua lebih baik dari pada seorang diri, karena mereka menerima upah yang baik dalam jerih payah mereka. Karena kalau mereka jatuh, yang seorang mengangkat temannya, tetapi wai orang yang jatuh, yang tidak mempunyai orang lain untuk mengangkatnya!"
---------
Apakah ada godaan yang membuat Anda tersandung berulang-ulang kali ? Mungkin itu berhubungan dengan 
~ kecemburuan, 
~ kekhawatiran, 
~ nafsu, 
~ gosip, 
~ kerakusan, atau 
~ penggunaan berlebihan barang elektronik dan media sosial. 
==> Apa pun ituAnda tak akan menang melawan godaan yang kerap datang jika Anda mencoba mengatasinya sendiri.

πŸ‘‰ Siapa yang saat ini membantu Anda melawan godaan? Selama pandemi ini Anda mungkin menghabiskan lebih banyak waktu sendirian. Lalu, 
~ siapa yang dapat membantu Anda menghadapi godaan itu? 
~ Siapa yang telah Anda undang untuk membantu Anda bertumbuh secara rohani? 
~ Siapa yang Anda izinkan mengajukan pertanyaan-pertanyaan sulit kepada Anda? 
~ Siapa yang akan Anda bantu?

Alkitab berkata, "Berdua lebih baik dari pada seorang diri, karena mereka menerima upah yang baik dalam jerih payah mereka
==> Karena kalau mereka jatuh, yang seorang mengangkat temannya, tetapi 
==> wai orang yang jatuh, yang tidak mempunyai orang lain untuk mengangkatnya!" 
(Pengkhotbah 4: 9-10).

πŸ’‘ Anda tak perlu memberi tahu semua orang tentang godaan yang Anda hadapi, tetapi Anda perlu memberi tahu seseorang. Sebab 
==> orang itu dapat mendukung Anda dan membantu Anda mengatasi pergumulan Anda.

πŸ‘‰ Ketika seseorang berkata, "Saya belum pernah mengatakan ini kepada siapa pun sebelumnya…" segeralah dengarkan dan perhatikan mereka, sebab ia mungkin sedang mengambil langkah pertama menuju kebebasan.

πŸ‘‰ Ingatlah ini: 
~ Mengungkapkan perasaan Anda ialah awal dari penyembuhan. 
Membicarakan godaan-godaan yang sedang Anda hadapi ialah cara untuk melawannya.

==> Seberapa serius Anda dengan perubahan? 
==> Tidakkah Anda ingin keluar dari pandemi ini dengan iman yang lebih kuat, menang dari godaan yang terus muncul?

πŸ’‘ Mengapa tidak menghubungi seorang teman yang bisa membantu Anda melaluinya bersama-sama. Anda dapat terhubung dengan mereka melalui 
~ SMS, 
~ pesan langsung, 
~ panggilan video, atau bahkan 
~ cara kuno namun efektif, melalui telepon.

Renungkan hal ini
- Sifat-sifat apa yang Anda cari dalam diri seorang teman yang bisa Anda percaya untuk berbagi tentang pergumulan Anda? Mintalah supaya Tuhan mengembangkan sifat-sifat yang sama di dalam diri Anda ketika Anda menjadi teman itu untuk orang lain.
- Apa cita-cita spiritual Anda selama masa social distancing ini?

- Bagaimana Anda membantu seseorang mengatasi godaan tidak kunjung pergi? Pernahkah Anda bersedia membiarkan seseorang melakukan hal yang sama buat hidup Anda?

Bacaan Alkitab Setahun :
Mazmur 16-17; Kisah Para Rasul 20:1-16
_____________________
Ada beberapa kebiasaan buruk dalam hidup Anda yang tidak akan bisa Anda tinggalkan sampai Anda mendapatkan dukungan dari seorang teman yang berkomitmen membantu Anda

==> Temukan orang itu dan sebaliknya, 
==> jadilah orang tersebut buat orang lain.

(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
=============
Why You Need Help to Overcome Temptation
By Rick Warren

"Two are better off than one, for they can help each other succeed. If one person falls, the other can reach out and help. But someone who falls alone is in real trouble." Ecclesiastes 4:9-10 (NLT)
----------------------
Is there a temptation you keep stumbling with over and over again? Maybe it's related to jealousy, worry, lust, gossip, gluttony, or the overuse of electronics and social media. Whatever it is, you won't have victory over a persistent temptation if you try to overcome it by yourself.

Who's helping you fight temptation? While you're spending more time alone during the pandemic, who's checking up on you? Who have you invited to help you grow spiritually? Who do you allow to ask you the tough questions? Who are you checking up on?

The Bible says, "Two are better off than one, for they can help each othert succeed. If one person falls, the other can reach out and help. But someone who falls alone is in real trouble" (Ecclesiastes 4:9-10 NLT).

You don't have to tell everybody about the temptations you struggle with, but you do need to tell somebody. That person can support you and help you overcome your struggles.

When someone says, "I've never told this to anybody before . . . " be quick to listen and pay attention because it may mean they are taking the first step toward freedom. Remember this: Revealing your feeling is the beginning of healing. Talking about your temptations is the way you overcome them.

How serious are you about changing? Wouldn't you like to come out of the pandemic with a stronger faith, having overcome a persistent temptation? Why not reach out to a friend, who can help you be accountable. You can connect through text, direct message, video chat, or even a good, old-fashioned phone call.

There are some bad habits in your life you're just not going to get over until you get support from a committed friend. Find that person, and then be that person for someone else.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar