27 Juni 2020
Bacaan Hari ini:
Matius 4: 4 "Tetapi Yesus menjawab: "Ada tertulis: Manusia hidup
==> bukan dari roti saja, tetapi
==> dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah."
-------------------
🌻 Selama hari-hari yang penuh ketidakpastian dan keresahan ini, penting untuk
~ memulai dan
~ mengakhiri hari Anda dengan
~ mengisi bahan bakar jiwa Anda.
🌿 Jiwa Anda adalah cara Anda
~ berpikir,
~ merasakan, dan
~ memilih.
==> Sama seperti tubuh fisik Anda yang perlu diberi makan setiap hari agar tetap sehat, demikian juga jiwa Anda.
==> Jika Anda tidak memberi makan jiwa Anda, maka Anda akan terkuras secara
~ emosional dan
~ spiritual.
👉 Jadi bagaimana caranya mengisi bahan bakar jiwa Anda?
==> Dengan masuk dalam Firman Tuhan setiap hari.
Yesus berkata, "Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah"
(Matius 4: 4).
💡 Alkitab adalah Firman yang hidup!
==> Jangan hanya membacanya ketika Anda memiliki masalah atau butuh nasihat.
==> Jangan membukanya hanya kalau Anda butuh bantuan.
==> Anda menyantapnya setiap hari, agar secara konsisten Anda dipupuk dan tumbuh dalam kebenaran dan kasih.
==> Jangan memulai hari Anda dengan melihat-lihat ponsel Anda atau mendengarkan berita.
==> Jangan biarkan hal terakhir yang mengisi pikiran Anda setiap hari datangnya dari TV. Tak satu pun dari hal-hal tersebut yang dapat memberi makan jiwa Anda.
🌻 Jika Anda mulai satu kebiasaan baru selama masa pandemi ini, biarlah kegiatan itu dimulai dan diakhiri dengan 👉 Firman Tuhan.
==> Di mana pun Anda menaruh Alkitab Anda, sebiasa mungkin biarkan itu tetap terbuka.
🌿 Jika Alkitab ditutup, kemungkinan besar Anda akan mengabaikannya. Tetapi
🌿 jika Anda membiarkannya terbuka di tempat terakhir kali Anda membacanya, Anda akan
==> lebih mudah ingat untuk
==> bisa lebih konsisten dalam membaca Alkitab.
🌻 Tidak masalah berapa durasi Anda membaca.
👉 Yang penting adalah
==> bagaimana Anda membiarkan Firman Tuhan mengubah Anda —
==> bagaimana Anda melihat diri Anda sendiri dan orang lain dalam terang kasih Allah,
==> bagaimana Anda memandang keadaan Anda, dan
==> bagaimana hubungan Anda dengan Allah menjadi semakin dalam dan bertumbuh.
"Tuhan ALLAH telah memberikan kepadaku 👉 lidah seorang murid, supaya
==> dengan perkataan aku dapat memberi semangat baru kepada orang yang letih lesu.
==> Setiap pagi Ia mempertajam pendengaranku untuk mendengar seperti seorang murid"
(Yesaya 50: 4).
Renungkan hal ini:
- Apa tujuan spiritual Anda tahun ini? Bagaimana Anda ingin bertumbuh dalam perjalanan Kekristenan Anda selama masa pandemi ini?
-Bagaimana Anda perlu menyesuaikan jadwal Anda sehingga Anda dapat menyediakan waktu untuk belajar Alkitab dan juga menjaga kesehatan fisik Anda?
- Apakah Anda lebih banyak diubahkan oleh dunia ini, atau diubahkan Firman Tuhan selama masa pandemi ini?
Bacaan Alkitab Setahun :
Ayub 5-7; Kisah Para Rasul 8:1-25
_____________
Apakah Anda tengah jemu dan lelah?
==> Beri makan jiwa Anda dan
==> tetaplah sehat secara emosional dengan
~ memulai dan
~ mengakhiri setiap hari Anda dengan 👉 Firman Tuhan.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
===========
The Best Way to Start and Finish Your Day
By Rick Warren
"Man shall not live on bread alone, but on every word that comes from the mouth of God." Matthew 4:4 (NIV)
-----------------
During these days of uncertainty and unrest, it's important to start and end your day by refueling your soul. Your soul is the way you think, feel, and choose. Just like your physical body has to be fed every day to stay healthy, so does your soul. If you're not feeding your soul, you're going to be drained emotionally and spiritually.
So how do you refuel your soul? By getting into God's Word every day. Jesus said, "Man shall not live on bread alone, but on every word that comes from the mouth of God" (Matthew 4:4 NIV). The Bible is life! You don't just read it when you have a problem and need some advice. You don't open it up just when you need a pick-me-up. You feed on it every day so that you are consistently nourished and growing in truth and love.
Do not begin your day by scrolling through your phone or listening to the news. Don't let the last thing that fills your mind each day be something on the TV. None of those things are going to feed your soul.
If you only develop one new habit during this pandemic, let it be starting and ending your day in God's Word. Wherever you leave your Bible leave it open if you can. If the Bible is closed, you will have a tendency to overlook it. But if you leave it open to where you read last time, you'll have an easier time remembering to be consistent in Bible reading.
It doesn't matter how long you read. It matters how you let God's Word change you—how you see yourself and others in light of God's love, how you view your circumstances, and how your relationship with God deepens and grows.
"The Sovereign Lord has given me his words of wisdom, so that I know how to comfort the weary. Morning by morning he wakens me and opens my understanding to his will" (Isaiah 50:4 NLT).
Are you weary and worn down? Nourish your soul and stay emotionally healthy by starting and ending each day with the Word of God.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar