08 April 2020
Bacaan Hari ini:
2 Korintus 4: 8-9, 14
"Dalam segala hal
==> kami ditindas, namun tidak terjepit;
==> kami habis akal, namun tidak putus asa;
==> kami dianiaya, namun tidak ditinggalkan sendirian,
==> kami dihempaskan, namun tidak binasa.
Karena kami tahu, bahwa
👉 Ia, yang telah membangkitkan Tuhan Yesus, akan membangkitkan kami juga bersama-sama dengan Yesus. Dan
👉 Ia akan menghadapkan kami bersama-sama dengan kamu kepada diri-Nya."
-----------------
🌻 Ketika masa depan tak pasti,
🌻 ketika dunia seolah terhenti,
🌻 ketika ada banyak ketakutan,
👉 mungkin Anda merasa kisah hidup Anda akan segera berakhir.
Alkitab memberi tahu kita, "Dalam segala hal kami ditindas, namun tidak terjepit; kami habis akal, namun tidak putus asa; kami dianiaya, namun tidak ditinggalkan sendirian, kami dihempaskan, namun tidak binasa. Karena kami tahu, bahwa Ia, yang telah membangkitkan Tuhan Yesus, akan membangkitkan kami juga bersama-sama dengan Yesus. Dan Ia akan menghadapkan kami bersama-sama dengan kamu kepada diri-Nya"
(2 Korintus 4: 8-9, 14).
🌿 Anda tidak boleh kalah!
🌿 Anda harus menang, apa pun yang terjadi.
🌿 Walau virus yang mewabah di seluruh dunia ini tengah menyetir hidup Anda, tapi
==> jika Anda percaya kepada Yesus Kristus sebagai Juruselamat Anda, maka Anda akan langsung masuk ke hadirat Allah.
==> Kisah Anda baru akan dimulai.
Pernahkah Anda menonton serial TV di mana setiap episodenya berakhir dengan situasi yang menegangkan dan itu membuat Anda penasaran apakah si tokoh pahlawan akan selamat atau tidak? Itu membuat jalan ceritanya tambah seru, bukan?
Tetapi apa bedanya jika Anda menunggu sampai seluruh episode tamat, baru Anda menontonnya?
Nah, jika Anda tahu serial ini akan ada selama enam season lagi, Anda pasti tidak terlalu khawatir apakah si tokoh pahlawan akan berhasil atau tidak. Setiap episodenya bukan akhir dari cerita.
🌻 Kita tak tahu berapa banyak waktu kita tersisa di bumi, tetapi itu bukan berarti kita hidup tanpa pengharapan.
🌿 Hidup dengan pengharapan di tengah-tengah krisis seperti pandemi global ini, Anda harus mengubah perspektif Anda.
🌿 Anda harus hidup dalam terang surga.
🌻 Suatu hari, ketika Anda bertemu Yesus di surga, segala rasa sakit, penyakit, penderitaan, kesedihan, stres, dan kedukaan Anda ==> akan berakhir.
🌿 Ini yang harus Anda nantikan: "Dan Ia akan menghapus segala air mata dari mata mereka, dan maut tidak akan ada lagi; tidak akan ada lagi perkabungan, atau ratap tangis, atau dukacita, sebab segala sesuatu yang lama itu telah berlalu"
(Wahyu 21: 4)
Renungkan hal ini:
- Apa cara-cara spesifik yang dapat Anda gunakan untuk mengubah fokus Anda dari ketakutan menjadi harapan?
- Apa cara-cara yang dapat Anda gunakan untuk mengingatkan Anda tentang harapan saat Anda merasa berkecil hati atau takut?
- Mengapa kita ingin dunia ini melihat bahwa orang-orang Kristen memiliki harapan dan iman di tengah-tengah krisis?
Bacaan Alkitab Setahun :
1 Samuel 7-9; Lukas 9:18-36
___________
👉 Ini bukan akhir dari cerita. Kita tak tahu apa yang akan terjadi di masa depan, namun kita tahu Siapa yang memegang masa depan.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
===============
This Is Not the End of the Story
By Rick Warren
"We often suffer, but we are never crushed. Even when we don't know what to do, we never give up. In times of trouble, God is with us, and when we are knocked down, we get up again . . . because we know that God raised the Lord Jesus back to life. And just as God raised Jesus, he will also raise us to life. Then he will bring us into his presence together" (2 Corinthians 4:8-9, 14 CEV).
---------------
When the future is uncertain, the world comes to a halt, and there is a lot of fear, it might seem like your story is coming to an end.
The Bible tells us, "We often suffer, but we are never crushed. Even when we don't know what to do, we never give up. In times of trouble, God is with us, and when we are knocked down, we get up again . . . because we know that God raised the Lord Jesus back to life. And just as God raised Jesus, he will also raise us to life. Then he will bring us into his presence together" (2 Corinthians 4:8-9, 14 CEV).
You can't lose! You win in the end, no matter what happens. Even if a global sickness takes your life, if you believe in Jesus Christ as Savior, then you're going straight into the presence of God.
Your story will just be beginning.
Have you ever watched a TV show where every single episode ended in a cliffhanger and left you thinking the hero might not survive. The tension can be enormous.
But what if you waited until the show ended, so you could watch the whole series at once.
Well, when you know the series will last for six more seasons, you're not too worried about whether or not the hero will make it out of a tight spot. Each episode is not the end of the story.
We don't know how much time we have left here on earth, but that doesn't mean we live without hope. To live with hope in the middle of a crisis like a global pandemic, you have to change your perspective. You have to live in light of eternity.
One day, when you meet Jesus in heaven all of your pain, sickness, sorrow, sadness, stress, and grief are going to end.
Here's what you have to look forward to: "He will wipe every tear from their eyes. There will be no more death or mourning or crying or pain, for the old order of things has passed away" (Revelation 21:4 NIV).
This is not the end of the story. We don't know what the future holds, but we know who holds the future.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar